Tips Hemat Bahan Bakar BBM Untuk Mobil Manual Dan Matic






Tips Hemat BBM Saat Mengendarai Mobil Manual Dan Matic - Hallo saudaraku sekalian, pada beberapa kesempatan yang lalu kita sudah belajar mengenai cara mengemudi baik itu untuk mobil manual maupun mobil matic. Nah, mungkin yang perlu kita perhatikan selanjutnya ialah bagaimana cara menghemat bahan bakar saar berkendara. Menurut mas Indro hal ini penting, karena kalau kita bisa menghemat bahan bakar, berarti uang jajan kita akan bertambah. Benar kan? Nah, karena alasan itulah mas Indro giat mencari tips jitu dan efektif cara hemat bahan bakar saat berkendara baik itu dengan mobil manual maupun mobil matic. Bagi kalian yang ingin mengetahui juga tips hemat bahan bakar, mas Indro akan berikan rangkumannya. Sudah tidak sabar? Simak terus artikel Tips Hemat Bahan Bakar BBM Untuk Mobil Manual Dan Matic ini ya!

Dari hasil rangkuman mas Indro tentang cara hemat BBM alias bahan bakar baik untuk mobil matic maupun mobil manual, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Jadi, agar konsumsi kendaraan bisa hemat, Anda perlu memperhatikan perawatan mobil sehari-hari. Nah, selain itu, Anda juga harus mengetahui trik-trik dalam berkendara agar mobil tidak boros bensin.

TIPS HEMAT BAHAN BAKAR BBM UNTUK MOBIL MANUAL DAN MOBIL MATIC


Tips Hemat Bahan Bakar BBM Untuk Mobil Manual Dan Matic
Tips hemat BBM yang pertama, tentu Anda harus tau ke mana Anda akan pergi, dan yang lebih penting, Anda harus memilih rute terpendek untuk mencapainya. Iya, bagaimana Anda bisa hemat bahan bakar jika rute yang dipilih bukan rute yang terpendek? Masuk akal bukan? Jadi, pastikan Anda memiliki rencana yang matang sebelum memutuskan untuk bepergian. Jika sudah oke, jangan lupa untuk mengecek kondisi mobil. Misalnya, cek tekanan angin dalam ban. Tekanan harus sesuai, karena jika ban kurang tekanan, konsumsi bahan bakarnya menjadi boros. Jadi ukur dahulu tekanan angin sebelum tancap gas. Pastikan juga Anda tidak membawa barang yang memiliki berat berlebihan. Seperti Anda, mobil juga butuh banyak makan kalau harus membawa banyak beban.

Cara menghemat bahan bakar kendaraan yang selanjutnya, saat diperjalanan, pastikan Anda mengemudi dengan baik. Jaga kestabilan kecepatan kendaraan Anda. Dilarang ugal-ugalan, terlebih mengubah-ubah kecepatan secara drastis karena konsumsi BBM jadi sangat boros. Agar hemat saat berkendara, sebaiknya kurangi beban diperjalanan yaitu dengan cara mematikan AC apabila tidak perlu. Anda dapat menggantinya dengan sedikit membuka jendela. Jangan terlalu lebar! Jendela yang dibuka terlalu lebar agar kendaraan lebih aerodinamis, sehingga tidak banyak hambatan udara saat berkendara. Diwajibkan pula, supaya Anda menggunakan gigi kendaraan yang pas dengan kecepatan kendaraan saat melaju.

Tips menghemat bahan bakar bensin saat dijalanan sudah, sekarang tinggal memperhatikan perawatan harian mobil. Pastikan Anda selalu menyervis mobil Anda secara rutin pada bengkel resmi dari merek mobil Anda. Gantilah sparepart yang memang seharusnya sudah diganti. Perhatikan pula kondisi rem oli, jangan lupa untuk menggantinya secara berkala. Perhatikan pula kondisi busi dan pengapian mesin agar konsumsi BBM tetap irit. Dan pastikan Anda menggunakan bahan bakar yang tepat sesuai dengan kebutuhan mesin Anda. Nah, itulah tadi teman-teman Tips Hemat Bahan Bakar BBM Untuk Mobil Matic Dan Mobil Manual. Semoga ulasan diatas membantu. Mau bepergian? Yuk! Bingung cara memindahkan gigi untuk mobil manual? Baca aritkel Cara Memindahkan Gigi Mobil Yang Benar Untuk Transmisi Manual.

Tips Hemat Bahan Bakar BBM Untuk Mobil Manual Dan Matic Tips Hemat Bahan Bakar BBM Untuk Mobil Manual Dan Matic Reviewed by Mister Admin on 23.50 Rating: 5
Diberdayakan oleh Blogger.